Usai Datangkan Srdjan Ostojic, Arema FC Akan Datangkan Pemain Asing Lagi, Siapa?

Arema dipastikan akan mendatangkan pemain asing baru.
Saat ini ada satu pemain asing yang ikut seleksi di Singo Edan, yaitu Srdjan Ostojic.
General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo memastikan tim kebanggaan Aremania akan kembali kedatangan pemain asing lagi dalam waktu dekat.
Kehadiran pemain asing itu sesuai permintaan pelatih Arema FC, Milan Petrovic.

Nantinya, pemain asing itu harus trial  dahulu sebelum menjadi bagian skuat Singo Edan.

Pencarian pemain asing baru itu untuk menutupi satu slot legiun asing yang ditinggal Balsa Bozovic.
Manajemen Arema FC melepas gelandang serang berusia 31 tahun itu sebelum putaran pertama berakhir.
Bozovic dinilai tidak memberi kontribusi maksimal di lini tengah Arema FC.
“Nanti akan ada lagi pemain asing baru. Tetapi, pemain asing itu masih seleksi,” kata Ruddy seperti BolaSport.com lansir dari laman Liga 1.
Mendatangkan pemain baru itu menjadi keinginan pelatih,” ucapnya.
Sekarang tim kebanggaan Aremania sudah memiliki tiga pemain asing, yakni Thiago Furtuoso, Ahmed Atayev, dan Arthur Cunha.
Hadirnya para pemain asing baru itu diharap bisa menyelamatkan Arema FC yang sedang terdampar di zona degradasi.
Saat ini Singo Edan berada di posisi 16 klasemen sementara Liga 1.
Arema FC baru mengemas 15 poin dari 13 pertandingan.
Berita ini sudah dimuat di Bolasport.com dengan judul Arema FC Pastikan Akan Kedatangan Pemain Asing Baru

Comments